PNP Terus Bergerak Jalankan Berbagai Program Kampus Merdeka - Sumbar19.com | Mewartakan Dari Penjuru 19 Daerah
arrow_upward

PNP Terus Bergerak Jalankan Berbagai Program Kampus Merdeka

Minggu, 14 Mei 2023, 21.14 WIB

Ratusan peserta mengikuti  kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan Politeknik Negeri Padang (PNP) dalam menyemarakan bulan merdeka belajar dalam  rangka Hari Pendidikan Nasional 2023


Padang,—Sejak program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) diluncurkan, Politeknik Negeri Padang (PNP) langsung bergerak cepat mengadobsi kebijakan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) tersebut.

“MBKM itu sudah kita jalankan di PNP. Program magang mahasiswa, magang dosen, praktisi mengajar, mahasiswa mengajar, dan Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA),” kata Direktur PNP Surfa Yondri, Minggu (14/5).

Ia menyampaikan, program magang dosen ke luar negeri dan berbagai industri dalam negeri sudah dijalankan di PNP. Tiap tahunnya, PNP mengirimkan dosennya untuk mengikuti program merdeka belajar ini.

“Begitu juga mahasiswa mengajar. Dengan semangat mengembangkan kemampuannya, tiap tahun ada mahasiswa kita yang mengikuti program mahasiswa mengajar ini,” jelasnya.

Disampaikan, ini tentunya menjadi tantangan bagi mahasiswa PNP yang berlatarbelakang vokasi. Namun untuk program mahasiswa mengajar di sekolah-sekolah 3T selalu ada mahasiswa yang minat mengikutinya.

“Dengan semangat mengembangkan kemampuannya, tiap tahun ada mahasiswa kita yang mengikuti program mahasiswa mengajar ini,” terangnya.

Disampaikannya, untuk program Indonesian International Student Mobility Awards, PNP pada tahun 2022 lalu telah mengirimkan 7 orang mahasiswanya untuk menempuh studi di perguruan tinggi terbaik di luar negeri.

“Tahun ini  juga sedang dipersiapkan 6 orang mahasiswa kita untuk berangkat mengikuti program IISMA di berbagai perguruan tinggi di sejumlah negara tersebut,” jelasnya usai kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan dalam menyemarakan bulan merdeka belajar dalam  rangka Hari Pendidikan Nasional 2023

Terkait jalan sehat yang dilaksanakan, Surfa Yondri menyebutkan kegiatan ini tidak hanya diikuti keluarga besar PNP, namun juga beberapa mitra kerja PNP.

“Sebelum kegiatan jalan sehat ini kita awali dengan senam pagi. Kegiatan ini juga menyediakan berbagai doorprize. Selain untuk menjalin silaturahmi, kegiatan ini juga dalam rangka memperingati hari pendidikan nasional untuk bangkitkan semangat kolaborasi dalam mewujudkan  merdeka belajar yang berkelanjutan,” jelasnya. (bs)